Start typing to see products you are looking for.
Artikel

Akar Pohon sebagai Kunci Kesehatan Tanaman yang Perlu Dipahami

Akar Pohon sebagai Kunci Kesehatan Tanaman yang Perlu Dipahami

taharicadatamonitoring.comDi kedalaman tanah terdapat jaringan penting yang menjaga stabilitas dan vitalitas tanaman, yaitu akar pohon. Meskipun sering dianggap sekadar penopang, akar memiliki peran besar dalam mengatur penyerapan air, distribusi nutrisi, dan kestabilan struktur pohon. Bagi para profesional agronomi, arborikultur, dan pengelola ruang hijau, memahami fungsi akar menjadi langkah penting untuk mengurangi risiko kerusakan dan menjaga kesehatan pohon secara menyeluruh.

Mengapa Akar Sangat Krusial?

Akar adalah pusat pertahanan dan penyerapan nutrisi bagi tanaman, sehingga kerusakannya langsung melemahkan seluruh struktur pohon. Dalam agroforestri, akar berfungsi menahan hara di lapisan dalam tanah sekaligus memperkaya ekosistem melalui bahan organik yang terbentuk dari akar mati. Kesehatan akar bukan hanya menentukan pertumbuhan tanaman, tetapi juga memengaruhi stabilitas dan kualitas tanah. Namun, akar sangat rentan mengalami stres akibat pemadatan tanah, patogen, dan gangguan infrastruktur, yang sering kali tidak terlihat karena terjadi di bawah permukaan.

Teknologi Modern untuk Memantau Akar Tanpa Menggali

Memasuki era pertanian presisi dan pemantauan vegetasi canggih, kini tersedia teknologi non-destruktif yang memungkinkan analisis akar dengan detail tanpa harus menggali tanah: Root Detector FAKOPP dan DynaRoot Testing System.

Root Detector FAKOPP

FAKOPP Root detector merupakan alat deteksi akar pohon yang memiliki cara kerja berdasarkan ketukan gelombang suara. Sensor receiver di tancapkan pada tanah dengan jarak kurang lebih 1 meter, lalu sensor transmitter di tancapkan pada bagian bawah batang pohon. Ketuk sensor transmitter menggunakan palu besi sebanyak 3 kali, dan lakukan pengujian hingga mengitari pohon 360 derajat. Data gelombang suara di transfer ke software melalui battery box. Data tersebut di olah untuk di jadikan grafik persebaran akar, yang dapat di expor ke Excel untuk analisa lebih lanjut.

DynaRoot Testing System

DynaRoot Root Testing System adalah alat untuk menilai kekuatan dan stabilitas akar tanpa perlu melakukan penggalian. Perangkat ini menggunakan sensor ultrasonik yang merekam respons mekanis akar saat di beri tekanan terkontrol. Dengan modul perekam portabel dan sumber daya eksternal, alat ini memungkinkan pemeriksaan lapangan secara cepat dan akurat sehingga kondisi struktural akar dapat di nilai untuk mengidentifikasi risiko tumbang atau berkurangnya stabilitas pohon.

Cara Kerja Deteksi Akar: Proses Teknis

Pengoperasian Root Detector cukup sistematis dan teknis:

  1. Penempatan Sensor: Sensor piezo di pasang di leher akar dengan sudut tertentu (biasanya ~45°), sedangkan sensor tanah di posisikan mengelilingi batang untuk mengukur perambatan sinyal.
  2. Pukulan Pemicu Gelombang: Pemancar atau palu ringan di gunakan untuk menghasilkan getaran akustik. Ketika sinyal ini berjalan melalui batang dan kemudian tanah, ia akan bereaksi berbeda ketika berinteraksi dengan akar di banding tanah kosong.
  3. Pengukuran Waktu Rambatan: Sensor mengukur waktu yang di butuhkan sinyal untuk merambat dari piezo ke receiver. Karena akar mempercepat gelombang suara di banding tanah kosong, perubahan waktu ini menjadi indikasi keberadaan akar.
  4. Analisis Data: Data mentah di simpan dan di olah, kemudian dapat di ubah ke dalam format spreadsheet seperti Excel (menggunakan software konversi .rdm ke .xlsx), yang memudahkan visualisasi dan pemetaan akar.

Baca Artikel Lainnya: Sistem Pengujian Akar DynaRoot: Mengukur Kualitas Akar Pohon Secara Akurat

Manfaat Praktis untuk Kesehatan Pohon

Memanfaatkan teknologi pemantauan akar ini membawa beberapa manfaat signifikan:

  • Deteksi dini kerusakan akar: Dengan data akustik, kita bisa mengetahui apakah akar mengalami titik stres, patah, atau tertekan oleh struktur tanah keras yang jauh lebih cepat di banding menunggu gejala di atas tanah.
  • Mitigasi risiko tumbang: Dalam pohon perkotaan atau taman, akar yang rapuh atau melemah bisa menyebabkan pohon tumbang. Analisis akar memungkinkan arboris mengambil tindakan preventif.
  • Optimasi pemupukan: Mengetahui distribusi akar membantu menyesuaikan aplikasi pupuk supaya lebih efisien, menghindari pemborosan dan meminimalkan dampak lingkungan.
  • Pemantauan jangka panjang: Karena metode ini non-destruktif, pemantauan bisa di lakukan secara periodik untuk memantau perkembangan atau regresi akar dari waktu ke waktu.

Peran Data Logger dan Pemantauan Lingkungan

Sebagai penunjang teknologi deteksi akar, pemantauan ekosistem secara keseluruhan juga penting. Taharica Data Monitoring menyediakan perangkat data logger modern menyediakan solusi IoT untuk memonitor pohon, kelembaban tanah, dan level air, serta tersedia dari penyedia lokal yang menghadirkan perangkat berkualitas. Dengan memadukan data akar dari alat akustik dengan parameter lingkungan, analisis kesehatan tanaman dapat di lakukan dengan lebih menyeluruh dan akurat.

Menuju Pengelolaan Pohon yang Lebih Berkelanjutan

Teknologi seperti detektor akustik dan sistem uji akar menghadirkan cara baru untuk memahami kondisi perakaran secara lebih akurat. Pendekatan ini mendukung tindakan dini, menjaga keberlanjutan, dan meningkatkan efisiensi pengelolaan tanaman. Bagi para profesional, akar merupakan sebuah indikator penting bagi kesehatan pohon. Sehingga pemantauan yang tepat akan membantu dalam memastikan pohon dapat tumbuh dan bertahan dengan lebih kuat dari akar hingga ke bagian pucuk.

Informasi lebih lanjut? Hubungi:

Almas

almas@taharica.com

Start typing to see products you are looking for.